Sabtu, 27 Februari 2010

TAUSIYAH MUDIR : TIPS SUKSES UN


Ujian Nasional Sudah di Ambang pintu. Insyaaallah UN Utama dilaksanakan pada tanggal 29 Maret s/d 1 April 2010. SMP IT Baitul Anshor terus berusaha melakukan upaya maksimal untuk menyiapkan diri agar siswa/ siswi terbaiknya 100% lulus dalam Ujian Nasional, biidznillah, insyaallah.
Kelulusan dalam ujian nasional tidak hanya ditentukan kesiapan dan kesigapan kita menjawab soal-soal ujian dalam waktu 120 menit. Butuh waktu dan persiapan yang MANTAP untuk dapat lulus dengan hasil terbaik Dalam hal ini ustadz akan memberikan tips persiapan siswa yaitu :
1. Berkarakter/mentalitas sebagai pemenang dalam kompetisi ini dengan menjunjung tinggi kejujuran, sportifitas, percaya diri dan penuh kehangatan
2. Belajar dengan cara terbaik sesuai dengan gaya belajar Siswa
Perbanyak berkonsultasi dengan guru mata pelajaran dan berdiskusi dengan teman mengenai materi yang Siswa rasa belum kuasai.
3. Ikuti kegiatan bimbingan belajar , pemantapan, klinik Mata pelajaran
4. Miliki panduan materi, soal-soal UN tahun sebelumnya, dan prediksi soal beserta pembahasannya.
5. Ikuti program persiapan belajar yang disiapkan oleh sekolah.
6. Ikuti try out yang telah dijadualkan oleh PRIMAGAMA atau Pra ujian yang biasa diprogramkan sekolah.
7. Berlatihlah menyelesaikan soal-soal UN atau soal prediksi UN dan periksa sendiri jawaban Anda dengan mencocokkan kunci jawaban yang biasanya tersedia.
8. Siapkan perlengkapan ujian yang dibutuhkan, seperti pensil, mistar, dan penghapus.
9. Jaga kesehatan agar tetap fit dengan berolah raga dan mengonsumsi makanan bergizi.
10. Taqarrub ilallah (mendekatkan diri kepada Allah dengan cara melakukan amalan-amalan yang dicintai Allah seperti Shaum Sunnah, Qiyamul Lail, shalat Sunnah dan bershadaqoh.
11. Berdoa agar dapat lulus UN dengan hasil terbaik dan minta didoakan kepada orang tua, guru, ustadz dan keluarga dekat lainnya.
Selamat menjalankan tugas, ma'an najah...bittaufiq billah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar